Tautan-tautan Akses

Kongres AS Ucapkan Selamat kepada Pemenang Nobel Tiongkok


Seorang perempuan berjalan melewati bagian depan sebuah penjara di Beijing tempat di mana Liu Xiaobo.
Seorang perempuan berjalan melewati bagian depan sebuah penjara di Beijing tempat di mana Liu Xiaobo.

Dengan suara 402 banding 1, Kongres AS meminta kepada Tiongkok agar membebaskan Liu Xiaobo dari penjara.

Dewan Perwakilan Rakyat Amerika dengan menyetujui resolusi yang mengucapkan selamat kepada pembangkang Tiongkok Liu Xiaobo atas prestasinya memenangkan Hadiah Nobel Perdamaian.

Resolusi yang tidak mengikat tersebut, yang disetujui dengan suara 402 lawan 1, meminta kepada Tiongkok agar membebaskan Liu dari penjara dan menghentikan penyensoran berita mengenai hadiah yang akan diterima oleh Liu. Upacara Nobel akan berlangsung pada hari Jumat di Oslo, Norwegia.

Institut Nobel mengatakan Tiongkok telah mengusahakan pemboikotan global upacara hari Jumat itu. Institut Nobel mengatakan 44 negara telah menerima undangan dan akan menghadirinya. Sembilan belas negara telah menolak untuk hadir.

Sebelumnya pada hari Rabu, Uni Eropa mengecam Serbia atas keputusannya memboikot upacara tersebut. Para pejabat Uni Eropa mengatakan mereka tidak mengira salah satu negara yang memboikot justru negara yang ingin bergabung dengan Uni Eropa.

Menteri Luar Negeri Serbia Vuk Jeremic membela tindakan pemerintahnya, dengan mengatakan Tiongkok adalah salah satu mitra yang paling penting Serbia dan keputusan itu diambil demi kepentingan nasional Serbia. Tetapi, ia mengatakan penghormatan hak asasi tetap merupakan salah satu asas pedoman Serbia.

XS
SM
MD
LG