Tautan-tautan Akses

Demonstran Thailand Serukan Pendudukan Gedung-gedung Pemerintah


Para demonstran anti pemerintah menduduki gedung Kementerian Keuangan di Bangkok, Thailand hari Selasa (26/11).
Para demonstran anti pemerintah menduduki gedung Kementerian Keuangan di Bangkok, Thailand hari Selasa (26/11).

Para demonstran anti pemerintah di Thailand memperluas aksi protes mereka di gedung-gedung penting pemerintah di Bangkok hari Selasa (26/11).

Pemimpin demonstran anti-pemerintah Thailand hari Rabu menyerukan para pendukungnya untuk mengambil-alih lebih banyak gedung pemerintah di seluruh negara itu, peningkatan upaya untuk menggulingkan Perdana Menteri Yingluck Shinawatra.

Para demonstran hari Selasa (26/11) memperluas aksi protes mereka di gedung-gedung penting pemerintah di Bangkok dalam usaha menggulingkan perdana menteri, yang kini menghadapi mosi tidak percaya di parlemen.

Mantan Wakil Perdana Menteri Suthep Thaugsuban Selasa malam mengatakan kepada para pendukungnya bahwa mereka seharusnya berdemonstrasi di gedung-gedung pemerintah supaya tidak bisa digunakan oleh pemerintahan saat ini.

Ia menyampaikan pengumuman itu setelah polisi mengeluarkan surat penangkapannya terkait pendudukan gedung-gedung pemerintah di Bangkok. Namun pihak berwenang belum mengambil langkah apapun untuk menahannya.

Demonstran yang dipimpin oleh kelompok oposisi hari Selasa memperluas tuntutan mereka untuk menduduki atau menutup operasi gedung-gedung utama di Bangkok, dengan berdemonstrasi menarget empat kementerian lagi.

Ribuan orang mengepung Kementerian Dalam Negeri dan bersumpah untuk bermalam di sana. Demonstran juga telah menduduki sebagian Kementerian Keuangan dan Kementerian Luar Negeri sehari sebelumnya dan berkemah di luar beberapa gedung pemerintah lainnya.

Mereka menuntut pengunduran diri Perdana Menteri Yingluck Shinawatra. Mereka mengatakan pemerintahannya dikuasai oleh kakaknya – mantan Perdana Menteri Thaksin Shinawatra yang kini hidup di pengasingan.

Demonstrasi itu dipimpin oleh kelompok oposisi Partai Demokrat, yang telah melancarkan debat mosi tidak percaya di parlemen. Yingluck Shinawatra berasal dari Partai Pheu yang mendominasi parlemen. Hari Selasa, ia mengatakan kepada para anggota parlemen bahwa ia tidak akan mengundurkan diri.

Demonstrasi jalanan ini adalah yang terbesar di Thailand sejak tahun 2010, ketika lebih dari 90 orang tewas akibat penumpasan militer. Perdana Menteri Yingluck berkeras bahwa militer tidak akan menggunakan kekerasan untuk membubarkan demonstrasi.

Recommended

XS
SM
MD
LG