Tautan-tautan Akses

AS, Jepang, Korsel Bahas Dimulainya Lagi Perundingan 6 Pihak


Para delegasi ke perundingan enam pihak soal program nuklir Korut yang kini terhenti (foto: dok).
Para delegasi ke perundingan enam pihak soal program nuklir Korut yang kini terhenti (foto: dok).

Pejabat ketiga negara hari Selasa bertemu di Washington untuk membahas dimulainya lagi perundingan soal nuklir Korut.

Pejabat-pejabat tinggi Amerika, Korea Selatan dan Jepang hari Selasa bertemu di Washington untuk membicarakan dimulainya kembali perundingan enam pihak mengenai program nuklir Korea Utara yang telah terhenti.

Wakil Menlu Amerika Kurt Campbell dan utusan khusus untuk Korea Utara Glyn Davies menjadi tuan rumah pertemuan Lim Sung Nam perunding senior Korea Selatan ke pembicaraan tersebut dan utusan tertinggi Jepang , Shinsuke Sugiyama.

Para diplomat itu bertemu untuk mengkoordinasi -langkah berikutnya dalam perundingan enam pihak itu untuk pertama kalinya sejak kematian pemimpin Korea Utara, Kim Jong Ill bulan lalu.

Sementara itu kantor berita Korea Utara KCNA, hari Selasa memuat editorial yang menuduh Amerika melarang pembangunan program dan tes nuklir, sementara pada saat bersamaan melakukan kebijakan nuklir yang agresif.

Artikel itu mengklaim bahwa Amerika menggelar persenjataan nuklir di berbagai kawasan dunia dan meningkatkan bahaya perang nuklir di semenanjung Korea.

Sebelum kematian Kim Jong Il bulan Desember, Kim Jong Il menyampaikan keinginan untuk kembali ke perundingan itu. Tapi ia menolak persyaratan yang dibuat pejabat-pejabat Amerika bahwa Korea Utara harus menghentikan program pengayaan uraniumnya dan mengijinkan inspektur PBB kembali ke negara itu.

Tapi Mike Chinoy, analis Korea Utara di Universitas Southern California, mengatakan tidak jelas apakah pemimpin baru Korea Utara Kim Jong Un, bersedia membuat konsesi selagi ia berusaha menghimpun kekuatan setelah kematian ayahnya.

Para analis mengatakan kelangkaan makanan yang terus menerus di Korea Utara mungkin akan membuat para pemimpinnya untuk kembali ke perundingan enam pihak. Amerika menghentikan program bantuan pangannya awal tahun 2009 antara lain karena keprihatinan bantuan pangan itu dialihkan ke militer Korea Utara atau anggota elit politiknya.

XS
SM
MD
LG