Tautan-tautan Akses

Aktivis Luncurkan Balon ke Korea Utara


Balon yang diluncurkan oleh kelompok pembelot Korea Utara hari Jumat (20/1).
Balon yang diluncurkan oleh kelompok pembelot Korea Utara hari Jumat (20/1).

Empat kelompok pembelot Korea Utara meluncurkan balon sarat berisi penganan dan barang-barang lain menuju Korea Utara hari Jumat.

Front Pembebasan Rakyat Korea Utara mengatakan organisasi itu bergabung dengan tiga organisasi lain, meluncurkan balon-balon itu dari Incheon, kota dekat pelabuhan. Para pembelot mengatakan, ke dalam 20 balon besar itu mereka memasukkan kue-kue kecil, CD dan selebaran berisi informasi.

Korea Utara mengecam peluncuran-peluncuran balon sebelumnya, dengan ancaman akan menembaki Korea Selatan sebagai tanggapan terhadap aksi-aksi semacam itu, yang disebutnya provokasi disengaja oleh Seoul yang bisa memicu perang. Sementara itu, pengiriman bantuan lain dari Korea Selatan diperkirakan tiba di Korea utara minggu depan.

Kementerian Unifikasi Korea Selatan hari Jumat mengizinkan sekelompok warga sipil untuk mengirim 180 ton tepung ke Korea Utara, pengiriman bantuan yang pertama sejak kematian mantan pemimpin negara itu, Kim Jong Il.

Warga Korea Selatan tidak diizinkan bepergian ke Korea Utara tanpa izin pemerintah. Seoul menghentikan bantuan pemerintah ke Korea Utara setelah Presiden Lee Myung-bak mulai dilantik tahun 2008.

XS
SM
MD
LG