Pemerintah Afghanistan menyangkal laporan Amerika baru-baru ini yang mengatakan pejabat Afghanistan menghalangi upaya-upaya Amerika untuk memastikan bantuan Amerika tidak dicuri.
Kementerian keuangan Afghanistan mengatakan hari Selasa bahwa mereka menyambut pemeriksaan Amerika mengenai bagaimana bantuan itu digunakan dan melanjutkan upaya-upaya untuk meningkatkan ‘keefektifan dan transparansi” bantuan Amerika.
Laporan yang minggu lalu dikeluarkan oleh Inspektur Jendral Amerika untuk Rekonstruksi Afghanistan atau SIGAR menuduh Presiden Afghanistan Hamid Karzai melarang para penasehat keuangan Amerika pada bank sentral Afghanistan, di mana mereka bekerja untuk mencegah arus uang kepada pemberontak. Laporan itu menggambarkan para penasehat Amerika di bank itu dihadapi dengan sikap bermusuhan.
Kementerian Keuangan Afghanistan menanggapi laporan Amerika itu secara serius, namun mengatakan kecewa karena selama delapan bulan memeriksa sektor keuangan itu, para pemeriksa Amerika itu katanya tidak bertemu dengan satupun pejabat kementerian keuangan.
Kementerian itu mengatakan bank sentral Afghanistan menyangkal lingkungannya bersikap bermusuhan terhadap para penasehat internasional, dan mengatakan pemerintah akan menyambut baik kesempatan ikut dalam pemeriksaan keuangan di masa yang akan datang.