Kepala Urusan Luar Negeri Uni Eropa Catherin Ashton mengatakan ia telah mengundang perunding utama nuklir Iran untuk berunding mengenai program nuklir negaranya.
Catherine Ashton menyampaikan hal ini pada hari Senin di Luxembourg bahwa ia telah menulis kepada pejabat Iran Saeed Jalili, guna membahas isu-isu senjata nuklir. Menurut Ashton, proposal itu sejalan dengan pendekatan jalur ganda yang menerapkan dialog dan sanksi dalam menargeti program atom Iran.
Para anggota UE bersidang di Luxembourg untuk membahas pemberlakuan seperangkat sanksi terhadap Iran, di samping sanksi-sanksi baru yang diloloskan Dewan Keamanan PBB pekan lalu. Sebuah rancangan dokumen menyebutkan kemungkinan sanksi yang akan menargeti industri minyak dan sektor keuangan Iran. Pengawal Revolusi Iran pada Senin ini, menepis sanksi-sanksi terbaru PBB terhadap Teheran, yang secara luas menargeti pasukan elit tersebut. Iran telah berkali-kali menyatakan bahwa program nuklirnya hanya untuk tujuan damai.