Presiden Taiwan Tsai Ing-wen, pada Kamis (28/9), meluncurkan kapal selam pertama buatan dalam negeri untuk diuji di sebuah pelabuhan di Kaohsiung.
Jika uji coba tersebut berhasil, kapal selam itu akan menjadi terobosan besar dalam desain dan produksi pembuatan kapal di Taiwan.
“Di masa lalu, kapal selam buatan dalam negeri dianggap mustahil, namun saat ini kapal selam yang dirancang dan dibangun oleh bangsa kita ada di hadapan Anda,” ujar Tsai Ing-wen ketika berpidato dalam upacara peluncuran kapal selam tersebut.
“Membangun kapal selam adalah realisasi nyata dari resolusi kami untuk melindungi negara ini. Kapal selam merupakan piranti penting bagi Angkatan Laut Taiwan untuk mengembangkan kekuatan tempur asimetris, baik dari segi strategi maupun taktik,” tambahnya.
Amerika Serikat telah mendorong Taiwan untuk mengembangkan strategi perang asimetris dengan menanamkan investasi pada senjata yang lebih kecil dan ringan, seperti kapal selam berukuran lebih kecil.
Cheng Wen-lon, Kepala CSBC Corp Taiwan yang memimpin pembangunan kapal selam itu, mengatakan proses pembuatannya “menyiksa.”
“Meskipun kami bekerja diam-diam selama beberapa tahun terakhir ini, bukan berarti prosesnya berjalan mulus,” ujarnya.
Setelah proses desain dan konstruksi yang menempuh waktu tujuh tahun, prototipe kapal selam itu akan mulai diuji di pelabuhan, sebelum nantinya diberangkatkan menuju ke laut. [em/rs]
Forum