Ratusan orang menggelar protes hari Selasa di Kazakhstan terhadap dugaan kecurangan pemilu yang memberikan mayoritas parlemen yang besar kepada partai berkuasa Presiden Nursultan Nazarbayev.
Para pendukung oposisi, Partai Sosial Demokrat Nasional berunjuk rasa di kota Almaty, menyuarakan ketidaksenangan mereka dengan hasil pemilu hari Minggu.
Tidak ada tanda-tanda kekerasan, dan polisi menjaga jarak mereka dari para pengunjuk rasa.
Hasil pemilu resmi menunjukkan partai Nur Otan Nazarbayev memenangkan 81 persen suara. Dua partai pro-Nazarbayev - Ak Zhol dan partai Komunis Rakyat - memenangkan kursi untuk pertama kalinya. Nur Otan pernah memegang semua kursi di parlemen.
Pada hari Senin, Nazarbayev mengatakan kemenangan telak partainya merupakan tanda dukungan bagi pemerintah setelah protes maut bulan lalu.
Namun, pengamat dari Organisasi Keamanan dan Kerjasama di Eropa pada hari Senin mengecam pemilu itu, dengan mengatakan pemilu tidak menyertakan oposisi yang sesungguhnya. Menurut OSCE, pemungutan suara itu tidak memenuhi prinsip-prinsip dasar demokrasi.