Tautan-tautan Akses

Polisi Prancis Tangkap 12 Orang yang Diduga Lakukan Tindakan Anti-Yahudi


Dua orang pria tampak berjalan di depan sebuah sinagoge di Marseille, Prancis, pada 13 Januari 2016. (Foto: AP/Claude Paris)
Dua orang pria tampak berjalan di depan sebuah sinagoge di Marseille, Prancis, pada 13 Januari 2016. (Foto: AP/Claude Paris)

Polisi Prancis menangkap 12 orang setelah menerima laporan akan adanya dugaan 20 tindakan anti-Yahudi, sejak Hamas melancarkan serangan mendadak di Israel Selatan dan menewaskan ratusan orang, kata Menteri Dalam Negeri Gerald Darmanin pada Senin (9/10).

“Saya ingin menegaskan kembali sikap tegas negara ini, fakta bahwa menarget orang Yahudi di Prancis, berarti menarget seluruh Republik ini,” kata Darmanin kepada wartawan di Paris.

Insiden itu termasuk ancaman terhadap sinagoge atau orang-orang yang sering datang ke toko-toko Yahudi.

Jaksa juga telah membuka 44 penyelidikan terhadap ujaran kebencian anti-Yahudi secara daring atau unggahan yang mengagungkan terorisme terkait kekerasan itu, menurut kantor Darmanin.

Dua orang dengan izin tinggal Prancis yang dituduh melakukan ancaman antisemitisme diperintahkan untuk diusir dari negara tersebut.

Darmanin bertemu dengan para pemimpin Yahudi Prancis dan mengatakan, ribuan polisi dan tentara akan menjaga sinagoge, sekolah Yahudi, dan sejumlah pasar.

Ia bersumpah ''akan bersikap tegas terhadap siapa pun yang mengancam rekan-rekan Yahudi kami, baik secara online maupun fisik.”

Jumlah populasi penduduk Yahudi di Prancis merupakan yang terbesar ketiga di dunia setelah Israel dan Amerika Serikat.

“Menjadi Yahudi di Prancis berarti terus-menerus hidup dengan gagasan bahwa untuk mengantar anak-anak ke sekolah dan berdoa di sinagoge, kami memerlukan langkah-langkah keamanan,” kata Presiden Dewan Lembaga Yahudi Prancis, Yonathan Arfi.

Dua warga negara Prancis dipastikan tewas di Israel dalam serangan yang dilancarkan Hamas.

Setidaknya delapan orang lainnya hilang atau diyakini disandera, menurut seorang anggota parlemen yang mewakili warga Prancis di luar negeri. [ps/ka]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG