Tautan-tautan Akses

Polisi Paris Selidiki Kebocoran Gas sebagai Kemungkinan Penyebab Ledakan dan Kebakaran yang Melukai 24


Asap mengepul dari reruntuhan gedung di Place Alphonse-Laveran di Paris yang terbakar pada 21 Juni 2023. (Foto: AFP/Abdulmonam Eassa)
Asap mengepul dari reruntuhan gedung di Place Alphonse-Laveran di Paris yang terbakar pada 21 Juni 2023. (Foto: AFP/Abdulmonam Eassa)

Polisi mengatakan ledakan kuat telah menghantam sebuah bangunan di Left Bank di Paris, menyebabkan sedikitnya 24 orang terluka.

Ledakan itu memicu api yang membuat asap membubung di atas monumen ibu kota Prancis dan menyebabkan evakuasi warga dari gedung-gedung di dekatnya pada Rabu (21/6).

Polisi Paris mengatakan mereka sedang menyelidiki kecurigaan adanya kebocoran gas yang menyebabkan ledakan itu.

Polisi mengatakan bagian dari bangunan yang menampung sekolah swasta itu runtuh, dan layanan darurat sedang mencari dua orang yang diyakini masih berada di dalamnya.

Jaksa Paris mengatakan penyelidikan dibuka untuk kasus pencederaan yang tidak disengaja, dan penyelidikan akan memeriksa apakah ledakan itu berasal dari dugaan pelanggaran aturan keselamatan. [my/jm]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG