Tautan-tautan Akses

Polisi Mesir Tangkap 4 Lagi Tersangka Pemboman Gereja Kairo


Gereja “Botrosia” di Abbassya, Kairo, Mesir, yang hancur karena pemboman (11/12).
Gereja “Botrosia” di Abbassya, Kairo, Mesir, yang hancur karena pemboman (11/12).

Salah satu dari yang ditangkap memiliki kaitan dengan Ikhwanul Muslimin, kelompok mantan Presiden Mohamad Morsi yang digulingkan.

Polisi Mesir telah menangkap empat lagi tersangka yang dicurigai terlibat dalam pemboman bunuh diri di Gereja Kristen Koptik Kairo pada 11 Desember serta menewaskan paling sedikit 27 orang.

Mereka yang ditangkap termasuk salah satu dari dua otak perencanaan serangan itu, dan tiga lainnnya yang menurut Kementerian Dalam Negeri merencanakan lebih banyak pemboman.

Pihak berwenang juga mengatakan, salah satu dari yang ditangkap memiliki kaitan dengan Ikhwanul Muslimin, kelompok mantan Presiden Mohamad Morsi yang digulingkan. Gerakan ini dianggap terlarang oleh pemerintah sejak kudeta militer menggulingkan Morsi pada 2013.

Militan Negara Islam (ISIS) menyatakan bertanggung jawab atas serangan itu, dan pemerintah telah mengidentifikasi pelaku pembomannya. [jm]

XS
SM
MD
LG