Tautan-tautan Akses

Polisi Israel Usir Aktivis Palestina dari Tepi Barat


Polisi perbatasan Israel terlihat tengah mengusir aktivis Palestina dari tenda-tenda yang mereka dirikan di lokasi yang dikenal sebagai E1, dekat Yerusalem, 13 Januari 2013. (REUTERS/Ammar Awad). Petugas keamanan Israel dikabarkan telah mengevakuasi sekitar 100 orang Palestina, Minggu pagi dari wilayah tersebut.
Polisi perbatasan Israel terlihat tengah mengusir aktivis Palestina dari tenda-tenda yang mereka dirikan di lokasi yang dikenal sebagai E1, dekat Yerusalem, 13 Januari 2013. (REUTERS/Ammar Awad). Petugas keamanan Israel dikabarkan telah mengevakuasi sekitar 100 orang Palestina, Minggu pagi dari wilayah tersebut.

Polisi Israel mengusir pemrotes Palestina dari sebuah lokasi di Tepi Barat yang didudukinya, untuk menghentikan upaya pembangunan permukiman Israel.

Aktivis Palestina mendirikan kemah-kemah di daerah yang dikenal sebagai E1, Jumat (11/1), yang katanya mereka hendak menghentikan kegiatan konstruksi Israel di Tepi Barat.

Aktivis tidak mempedulikan perintah untuk meninggalkan daerah itu sampai polisi Israel yang dilengkapi buldozer bergerak masuk pada dini hari Minggu.

Taktik mendirikan struktur sementara untuk mengklaim tanah sudah lama dipergunakan oleh pemukim Yahudi di Tepi Barat.

Semua anggota dari DK PBB, kecuali Amerika, mengecam perluasan permukiman oleh Israel baru-baru ini dan menyerukan agar dihentikan. Permukiman E1 mengancam rencana pendirian negara Palestina.
XS
SM
MD
LG