Sebuah jajak pendapat memperlihatkan penggunaan telepon seluler (ponsel), komputer, dan jejaring sosial telah meningkat secara dramatis di seluruh dunia dalam beberapa tahun terakhir, dan hal ini tidak hanya terjadi di negara-negara kaya.
Pusat Penelitian Pew mengatakan lebih dari 80 persen warga Rusia kini memiliki telepon seluler, atau naik sepuluh kali lipat dibandingkan tahun 2002. Kenya melihat peningkatan tajam serupa dalam penggunaan telepon seluler pada periode yang sama, sementara Yordania, Argentina, Tiongkok dan Indonesia juga mengalami peningkatan luar biasa.
Komputer juga meningkat di negara-negara yang sama, meskipun peningkatannya tidak sedrastis telepon seluler.
Pertumbuhan yang pesat akan akses terhadap komputer telah memicu situs-situs jejaring sosial menjadi fenomena global, khususnya di antara kalangan berpendidikan tinggi di bawah usia 30 tahun.
Survey Pew memperlihatkan hampir separuh warga di Amerika menggunakan Facebook, MySpace dan jejaring sosial serupa dikarenakan ingin berhubungan dengan keluarga dan teman-teman.
Empat dari 10 warga di Polandia, Inggris dan Korea Selatan menggunakan jejaring media sosial, sama seperti sepertiga lainnya di Perancis, Spanyol, Rusia dan Brazil.
Sekitar satu dari lima orang di Tiongkok, Meksiko, Kenya, Mesir dan Nigeria, kini menggunakan jejaring sosial.