Kepala Staf Gabungan AS Mike Mullen kini berada di Pakistan untuk bertemu beberapa pejabat dan membahas keprihatinan tentang kaitan antara para militan dan dinas inteljen negara itu. Mullen tiba di Islamabad, Rabu, untuk lawatan yang akan berlangsung selama dua hari
Mullen mengatakan ia akan menyoroti hubungan antara jaringan Haqqani dan badan inteljen Pakistan, Inter-Services. Ia menambahkan pembicaraan tersebut akan mencakup pertemuan dengan Kepala Angkatan Bersenjata Pakistan Ashfaq Kayani.
Lawatan ini berlangsung di tengah ketegangan antara kedua negara setelah penangkapan seorang kontraktor CIA di Pakistan, serangkaian serangan pesawat tanpa awak yang mematikan di Pakistan bagian barat laut dan laporan Gedung Putih yang mengecam upaya-upaya kontra-terorisme oleh Pakistan.