Tautan-tautan Akses

Pangeran William Beri Penghormatan kepada Mendiang Emir Kuwait


Peti jenazah yang membawa jasad Emir Sheikh Nawaf al-Ahmad Al-Sabah dibawa keluar dari Masjid Bilal bin Rabah di Kuwait City menjelang pemakamannya pada 17 Desember 2023. (Foto: AFP/Yasser Al-Zayyat)
Peti jenazah yang membawa jasad Emir Sheikh Nawaf al-Ahmad Al-Sabah dibawa keluar dari Masjid Bilal bin Rabah di Kuwait City menjelang pemakamannya pada 17 Desember 2023. (Foto: AFP/Yasser Al-Zayyat)

Pangeran William dan Menteri Luar Negeri Inggris David Cameron, pada Senin (18/12), bertemu emir baru Kuwait Sheikh Meshal al-Ahmad al-Sabah di Bandara Amiri di Kota Kuwait.

Pangeran William dan Cameron menyampaikan belasungkawa atas nama Raja Charles menyusul mangkatnya emir Sheikh Nawaf al-Ahmad al-Sabah yang dimakamkan pada Minggu pagi.

Mendiang emir telah melakukan tiga lawatan penting ke Inggris pada 2023, termasuk menghadiri penobatan Raja Charles dan Ratu Camilla.

Pejabat-pejabat asing dari seluruh dunia tiba di Kuwait untuk menyampaikan belasungkawa.

Sejak kesehatan emir Sheikh Nawaf buruk, Sheik Meshal al-Ahmad al-Sabah, 83, telah bertindak sebagai emir. Ia menggantikan saudara tirinya sebagai emir. [ka/rs]

Forum

XS
SM
MD
LG