Tautan-tautan Akses

Meksiko Tangkap Pemimpin Kartel “El Marro”


Polisi Meksiko melakukan operasi di Celaya, Guanajuato yang sering jadi sasaran serangan kartel Santa Rosa de Lima (foto: ilustrasi).
Polisi Meksiko melakukan operasi di Celaya, Guanajuato yang sering jadi sasaran serangan kartel Santa Rosa de Lima (foto: ilustrasi).

Pasukan militer dan polisi Meksiko hari Minggu (2/8) menangkap pemimpin kartel Santa Rosa de Lima yang menyebarluaskan aksi kekerasan di seluruh bagian utara-tengah Meksiko dan selama bertahun-tahun terlibat perang sengit yang menelan banyak korban jiwa dengan kartel Jalisco.

Pasukan keamanan dan pejabat-pejabat di negara bagian Guanajuato mengatakan telah menangkap Jose Antonio Yepez Ortiz, yang dikenal dengan nama “El Marro” atau berarti “The Sledgehammer” atau “Si Godam.”

Yepez Ortiz tidak terlalu dikenal di antara para pemimpin kartel di Meksiko karena ia kerap memasang video dengan seruan emosional kepada para pengikutnya, termasuk satu video pada Juni lalu yang menunjukkan ia menangisi penangkapan sejumlah pendukung dan anggota keluarganya. Dalam video lain pada saat yang hampir bersamaan, ia mengancam untuk bergabung dengan kartel Sinaloa guna mengalahkan Jalisco. Jalisco adalah kartel narkoba yang paling cepat berkembang di Meksiko.

Perebutan wilayah dengan Jalisco mengubah pusat industri di Guanajuato, yang terkenal dengan pabrik otomotif dan pasokan suku cadang asing, menjadi negara bagian yang paling kejam di Meksiko; di mana dalam enam bulan pertama tahun ini saja telah terjadi pembunuhan yang menewaskan 2.293 orang.

Sebagian pengamat menyalahkan kelompok Santa Rosa atas serangan terhadap pusat rehabilitasi narkoba di kota Irapuato, Juli lalu, yang menewaskan 27 orang.

Namun pejabat tinggi keamanan sipil Meksiko, Alfonso Durazo, mengatakan Yepez Ortiz akan didakwa dengan kejahatan terorganisir dan pencurian bahan bakar, bukan pembunuhan.

Yepez Ortiz telah menjadi subyek perburuan besar-besaran dan ditangkap bersama lima tersangka lain yang diduga telah menyandera seorang pebisnis perempuan. Ia termasuk di antara para tersangka yang paling dicari di Meksiko, setelah pemimpin kartel Jalisco Nemesio “El Mencho” Oseguera dan pemimpin kartel Sinaloa Ismael “El Mayo” Zambada.

Kartel Santa Rosa bukan kartel narkoba, tetapi lebih sebagai kelompok berpengaruh yang kerap melakukan aksi kekerasan, yang tumbuh di sebuah daerah pertanian dengan nama yang sama dengan negara bagian Guanajuato di tengah-utara, dengan cara mencuri bahan bakar dari jaringan pipa dan kilang minyak, serta merampok barang-barang dari kereta api. [em/lt]

Recommended

XS
SM
MD
LG