Kapal 'The Sea Story' mulai berlayar selama beberapa hari pada hari Minggu dari Pelabuhan Ghalib di tenggara Mesir, dan dijadwalkan berlabuh di kota Hurghada, 200 kilometer di utara pada hari Jumat.
Kapal itu membawa 31 wisatawan dari berbagai negara dan 14 anggota awaknya pada pukul 5:30 pagi waktu setempat, ketika ada sinyal bahaya dikirim, kata sebuah pernyataan dari kantor gubernur di Laut Merah.
Gubernur Amr Hanafi mengatakan dalam sebuah pernyataan, bahwa beberapa penyintas diselamatkan dengan pesawat terbang, sementara yang lain diangkut dengan kapal perang ke tempat yang aman.
“Operasi pencarian secara intensif sedang dilakukan, melalui koordinasi dengan angkatan laut dan angkatan bersenjata,” katanya.
Laut Merah adalah tujuan wisata utama di Mesir, negara berpenduduk 105 juta jiwa yang mengalami krisis ekonomi serius. Sektor pariwisata negara itu mempekerjakan dua juta orang dan menghasilkan lebih dari 10 persen PDB. [ps/ab]
Forum