Komplek taman hiburan itu termasuk Legoland, taman hiburan bertema Bollywood, taman hiburan bertema film Motiongate, sebuah hotel, dan sebuah pusat belanja. Kompleks itu berencana memiliki taman hiburan Six Flags pada akhir tahun 2019.
Proyek itu, yang diperkirakan bernilai lebih dari 3 miliar dolar, terletak di jalan utama yang menghubungkan Dubai dengan ibukota Uni Emirat Arab, Abu Dhabi.
Dubai ingin mengembangkan wilayah yang nantinya akan menjadi lokasi Expo Dunia 2020. Dubai telah berencana untuk memindahkan lebih dari 200 juta penumpang setahun ke Bandara Internasional Al Maktoum di Dubai World Central. [vm/jm]