Tautan-tautan Akses

China Bantah Tuduhan Jalankan Kantor Polisi Rahasia di Luar Negeri


File - Bendera China di depan gedung kedutaan China di Berlin, 22 April 2024.
File - Bendera China di depan gedung kedutaan China di Berlin, 22 April 2024.

China, Senin (15/7) membantah tuduhan Kanada bahwa polisi China telah mengoperasikan kantor-kantor rahasia di dalam wilayah Kanada.

Tahun lalu, polisi Kanada mengatakan sedang menyelidiki tuduhan bahwa China secara diam-diam mengoperasikan dua kantor polisi luar negeri mereka di Quebec.

Mengutip pihak-pihak yang mengetahui masalah ini, beberapa media pada hari Minggu (14/7) melaporkan Kanada baru-baru ini mengatakan telah memetakan aktivitas polisi China di negara itu dan akan segera membagikan rinciannya kepada negara-negara G7.

Berbicara dalam konferensi pers harian di Beijing hari Senin ini (15/7), juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Lin Jian, mengatakan "tidak ada yang namanya kantor polisi China di luar negeri. China selalu berpegang pada prinsip tidak mencampuri urusan dalam negeri negara lain.”

Lin meminta Kanada untuk "berhenti menyebarkan informasi palsu dan berhenti memfitnah dan mencemarkan nama baik China."

Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Lin Jian saat konferensi pers di Beijing, 20 Maret 2024. (Tingshu Wang/REUTERS)
Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Lin Jian saat konferensi pers di Beijing, 20 Maret 2024. (Tingshu Wang/REUTERS)

Beijing telah sejak lama membantah keberadaan "kantor polisi di luar negeri" tetapi mengakui bahwa mereka telah menjalankan pusat-pusat di luar negeri untuk membantu warga negara dalam urusan birokrasi, seperti memperbarui surat izin mengemudi, yang biasanya dilakukan di kantor polisi di China.

Kelompok non-pemerintah yang berbasis di Spanyol, Safeguard Defenders, dalam laporan tahun 2022, menuduh polisi China menggunakan kantor-kantor tersebut untuk memata-matai para pengecam negara Tirai Bambu itu di luar negeri dan melecehkan, atau mengancam warga negara dan non-warga negara mereka.

Kanada, AS, Italia, Jerman, dan Inggris semuanya dilaporkan memiliki pusat-pusat kegiatan semacam itu.

Tak Ada Tanggapan Baru terhadap Insiden Penembakan Trump

Ditanya mengenai tanggapan China terhadap penembakan terhadap mantan Presiden Donald Trump pada sebuah rapat umum pada akhir pekan lalu, Lin hanya mengatakan negaranya telah mengeluarkan sebuah pernyataan dan ia "tidak memiliki sesuatu yang baru untuk ditambahkan."

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan pada hari Minggu sore waktu setempat, Kementerian Luar Negeri China mengatakan negara tersebut "mencermati insiden penembakan pada rapat umum kampanye mantan Presiden AS Donald Trump."

"Presiden Xi Jinping telah menyampaikan simpati kepada mantan Presiden Trump," kata pernyataan tersebut.

Penembak yang mencoba membunuh Trump pada acara di Butler, Pennsylvania, Sabtu lalu (13/7), menewaskan seorang penonton dan melukai dua orang lainnya, yang hingga kini masih dirawat di rumah sakit dalam kondisi stabil.

China Puji Presiden Terpilih Iran

Pada konferensi pers itu Lin mengapresiasi pengakuan presiden terpilih Iran Masoud Pezeshkian atas kerjasama Iran dan China, dalam sebuah artikel yang diterbitkan di surat kabar milik pemerintah, Teheran Times, pada hari Jumat.

Lin mengatakan bahwa China "bersedia bekerja sama dengan pemerintah Iran yang baru untuk mempromosikan stabilitas dan pengembangan jangka panjang kemitraan strategis komprehensif China-Iran."

Fundamental Ekonomi China

Secara terpisah, Lin menegaskan bahwa fundamental ekonomi China "terus membaik" dan faktor-faktor untuk mendorong pemulihan "terakumulasi" meskipun tingkat pertumbuhan tahunan 4,7 persen yang lebih lambat dari perkiraan pada kuartal terakhir.

Laporan pemerintah pada hari Senin (15/7) menunjukkan ekspansi ekonomi China berada di bawah laju pertumbuhan tahunan 5,3 persen. Ini tampak pada kuartal pertama tahun ini.

Para ekonom mengatakan lemahnya permintaan konsumen danberkurangnya anggaran pemerintah menghambat pertumbuhan di negara dengan perekonomian nomor dua di dunia ini. [my/em]

Forum

XS
SM
MD
LG