Pejabat-pejabat India mengatakan bentrokan antara demonstran anti-India dan polisi menewaskan seorang remaja dan melukai setidaknya 10 orang lainnya di Kashmir India. Demonstran turun ke jalan-jalan di kota utama Srinagar seusai shalat Jumat.
Polisi mencoba menghentikan aksi protes itu, menimbulkan bentrokan yang melukai seorang remaja. Saksi mengatakan korban kemudian meninggal di rumahsakit.
Polisi mengatakan mereka kini menyelidiki kematian itu, setelah penduduk setempat menduga remaja itu dipukuli polisi.
Separatis Muslim Kashmir telah berjuang selama dua dekade untuk merdeka dari India atau bergabung dengan Pakistan yang mayoritas penduduknya Muslim. Pemberontakan itu telah menewaskan lebih dari 47.000 orang.
Kashmir terbagi dua antara India dan Pakistan, tapi diklaim secara keseluruhan oleh kedua negara. Kedua negara tetangga itu telah bertempur dalam peperangan lantaran daerah tersebut.