Kamala Harris gandeng gubernur "swing state" untuk bertarung melawan Donald Trump November nanti. Ikuti serunya kampanye Pilpres AS tahun in, juga Fancy Food Festival yang diikuti Indonesia, bersama Rendy Wicaksana. Ikuti perjalanan diaspora pengusaha hibachi di Baltimore bersama Ariadne Budianto.
Reporter VOA, Valdya Baraputri melaporkan dari Washington DC untuk pemirsa Metro Pagi Primetime di Metro TV mengenai suasana kampanye Pilpres AS yang semakin memanas di mana Donald Trump menyindir dengan mempertanyakan identitas ras Kamala Harris, hari Sabtu pagi 3 Agustus 2024.
Bertujuan memberdayakan perempuan Indonesia di Pantai timur AS, Srikandi Baltimore, mengumpulkan pebisnis perempuan, memasarkan bisnis mereka di AS. Produk Slow Fashion Indonesia ‘Sukkhacitta’ mendapatkan respons positif dari pasar New York.
Kebakaran hutan dan lahan besar menimpa negara bagian California, Amerika Serikat. Ribuan petugas diterjunkan untuk menjinakkan api yang masih menjalar. Jurnalis VOA, Rio Tuasikal, melaporkan langsung dari Washington, DC.
Perhatian banyak warga AS kini tertuju pada pertandingan di Olimpiade musim panas di Paris, selain juga beragam pertandingan lokal di berbagai cabang olahraga favorit. Beberapa tahun terakhir, mereka juga bisa lebih partisipatif dengan pertandingan lokal, menggunakan aplikasi taruhan online.
31 juta warga Nigeria akan menghadapi kelaparan akut tahun ini, menurut proyeksi PBB. Karena itu sebuah bank pangan di Lagos bermitra dengan para petani untuk mengumpulkan kelebihan hasil panen agar tidak terbuang sia-sia dan bisa disalurkan kepada warga yang mengalami rawan pangan.
Rusia membebaskan belasan warga AS dan Eropa yang ditahannya atas beragam tuduhan, termasuk wartawan AS, sementara AS dan sekutu-sekutunya juga membebaskan delapan warga Rusia. Bagaimana kesepakatan ini bisa terjadi di tengah berbagai ketegangan Barat dengan Rusia?
Umat Indonesia pemeluk agama Budha di Queens, New York, baru-baru ini meresmikan Stupa patung Buddha berbentuk relief stupa Candi Borobudur. Stupa ini dibawa dari kota Magelang, Jawa Tengah. Berikut laporan tim VOA dari New York.
Walaupun menyajikan makanan Indonesia populer seperti rendang, namun pemilik Café Indonesia di San Diego, California, adalah kakak beradik keturunan Filipina. Keluarga mereka pernah tinggal di Indonesia dan bahkan membuka café Indonesia pertama di Manila.
Pembunuhan pemimpin Hamas, Ismail Haniyeh saat berada di Iran memunculkan kekhawatiran semakin meluasnya perang ke luar Gaza. Haniyeh menjadi pemimpin kelompok pro-Iran kedua yang dibunuh dalam waktu sepekan setelah pembunuhan komandan Hizbullah, Fuad Shukr di Lebanon.
Dengan rasa dan tekstur tak kalah dengan daging hasil peternakan, daging hasil kultivasi sel di laboratorium menjanjikan produksi daging yang lebih manusiawi dan ramah lingkungan. Tapi sebelum produk ini bisa ditemui di supermarket, sejumlah Pemda di AS akhirnya melarangnya.
Cak Supri dan Ning Jinny mengajak dulur tahu tentang berbagai cerita soal otomotif di Amerika. Meski gencar mendorong warga untuk bertransisi ke kendaraan listrik, namun masih banyak penolakan dari warga untuk ganti mobil. Ada juga cerita soal diaspora Indonesia dan usaha dereknya di Amerika.
Tunjukkan lebih banyak