Resolusi DK PBB terkait gencatan senjata saat Ramadan di Gaza telah disahkan, tapi bagaimana implementasinya? Seruan AS agar Israel melindungi warga sipil Palestina dianggap positif, tapi tanpa ancaman menghentikan penjualan senjata, sebagian analis mempertanyakan akankah Israel mengindahkannya.
Komunitas Muslim di Amerika amatlah beragam. Selain dari Timur Tengah dan Asia, banyak pemeluk Islam berdarah Afrika. Di Negeri Paman Sam, semua bersatu merayakan Ramadan. Simak liputan Tim VOA dari Potomac, Maryland.
Laporan Kebahagiaan Dunia kembali diterbitkan PBB memantau tingkat kebahagiaan di 143 negara. Keuangan memang diakui berdampak pada kebahagiaan, meski ada faktor lain seperti ikatan sosial, minimnya korupsi, dan kebebasan pilihan hidup. Lalu bagaimana posisi AS dan Indonesia dalam laporan terbaru?
Restoran halal di Amerika Serikat, pada umumnya menyajikan makanan tradisional dari Timur Tengah atau Asia Selatan. Salah satunya restoran Afghanistan di Arlington, yang salah seorang pemiliknya adalah diaspora Indonesia. Program Ramadan Insights ditayangkan di Nusantara TV.
Cak Supri dan Ning Jinny mengajak dulu menengok beragam usaha yang dirintis umat muslim di Amerika. Meski jumlahnya hanya sekitar 3,45 juta, namun berbagai usaha, mulai dari kuliner hingga peralatan salat digagas umat muslim untuk mengisi ceruk bagi saudara seagamanya.
Para penerima beasiswa LPDP di AS dan Kanada, yang tergabung dalam komunitas Mata Garuda Amerika, berkumpul di Washington DC untuk ber-networking, alias berjejaring. Acara itu digelar untuk meningkatkan kolaborasi demi kontribusi positif bagi tanah air.
Warga AS dikejutkan dengan peristiwa kapal kargo menabrak jembatan di kota Baltimore, Maryland, hingga roboh pada Selasa dini hari waktu setempat. Petugas melakukan pencarian intensif untuk menyelamatkan orang-orang yang tercebur ke sungai.
Warga Muslim dari berbagai negara memeriahkan bazar Ramadan "Colors of Asia" di kota Hyattsville, Maryland. Bazar yang diikuti oleh peserta berbagai agama ini menampilkan hasil kerajinan dari Pakistan, Bangladesh, India, Afghanistan, dan Turki.
CEO Boeing umumkan pengunduran dirinya yang akan efektif pada akhir tahun ini. Deretan kendala operasional dan musibah yang melibatkan pesawat produksi Boeing, mendorong restrukturisasi salah satu perusahaan produksi pesawat terbesar di dunia ini.
Reporter VOA, Rio Tuasikal melaporkan langsung dari Washington, D.C., untuk pemirsa Kompas TV mengenai: Jembatan di Baltimore Roboh Ditabrak Kapal Kargo.
Banyak kota besar di AS mengalami peningkatan jumlah warga yang tunawisma. Di Chicago sebuah proposal digulirkan untuk meningkatkan pajak penjualan properti warga menengah ke atas, guna mendanai penanggulangan tunawisma. Tapi prakarsa ini hanya bisa disahkan dengan dukungan mayoritas warga.
Reporter VOA, Virginia Gunawan melaporkan langsung dari Washington, DC, untuk pemirsa Metro TV, Rabu pagi 27 Maret 2024 mengenai pengunduran diri CEO Boeing Dave Calhoun.
Tunjukkan lebih banyak