Wakil Presiden Tiongkok Xi Jinping tampaknya dipersiapkan untuk mengambil alih kepresidenan Tiongkok setelah penunjukan dirinya Senin menjadi anggota Komisi Militer Pusat yang mengawasi militer Tiongkok.
Xi berasal dari kelompok politisi elit yang juga di kenal sebagai “para pangeran” terdiri dari putra-putra pejabat yang berkuasa. Tokoh berusia 57 tahun ini adalah putra seorang pahlawan revolusi komunis yang berdinas sebagai wakil perdana menteri dan wakil ketua badan legislatif Tiongkok.
Xi Jinping bergabung dengan partai komunis pada 1974 dan mengecap pendidikan di Universitas Tsinghua yang bergengsi di Beijing. Ia menaiki jenjang kepemimpinan politik di provinsi Fujian dan Zhejiang, yang punya peranan ekonomi penting sebelum dipindahkan dan berdinas sebagai Sekretaris Partai Komunis Tiongkok cabang kota Shanghai pada 2007.
Xi naik jenjang ke Komite Harian Politbiro Partai yang beranggotakan sembilan pada 2007 serta wakil Presiden Tiongkok pada 2008.