Tautan-tautan Akses

Tillerson Dilantik sebagai Menlu AS


Presiden AS Donald Trump tersenyum saat mendampingi Menteri Luar Negeri Rex Tillerson yang baru dilantik di Gedung Putih (1/2). (AP/Carolyn Kaster)
Presiden AS Donald Trump tersenyum saat mendampingi Menteri Luar Negeri Rex Tillerson yang baru dilantik di Gedung Putih (1/2). (AP/Carolyn Kaster)

Para senator dari kedua partai menghabiskan berminggu-minggu membahas hubungan dekat CEO ExxonMobil itu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin.

Rex Tillerson dilantik Rabu malam (1/2) di Gedung Putih sebagai menteri luar negeri AS yang baru, beberapa jam setelah pengukuhannya oleh Senat AS.

Tillerson berterima kasih kepada Presiden Donald Trump karena memberinya "kesempatan luar biasa besar," dan mengatakan ia akan selalu bertindak sesuai kepentingan rakyat Amerika.

Trump menyelamati Tillerson, mengatakan bahwa menlu baru ini dihormati di seluruh dunia dan akan membawa kemampuannya yang unik dan pengetahuannya yang banyak ke dalam diplomasi global.

Senat mengukuhkannya dengan suara 56-43 setelah para senator dari kedua partai menghabiskan berminggu-minggu membahas hubungan dekat CEO ExxonMobil itu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin dan kemampuannya untuk mengesampingkan kepentingan bisnis dan mengabdi sebagai diplomat tertinggi AS.

“Tillerson telah melakukan pekerjaan luar biasa sebagai salah satu bisnis terbesar di dunia” kata Senator John Cornyn, senator Partai Republik dari Texas. “Sekarang pengalamannya yang luar biasa, dan bakatnya akan digunakan untuk bekerja bagi rakyat Amerika."

Meski demikian Senator Partai Demokrat Ben Cardin dari Maryland mengatakan, “Saya masih prihatin dengan orientasi bisnis yang ditunjukkan Tillerson akan menghalanginya menjadi menlu yang terpaksa harus mengutamakan nilai-nilai dan idealisme yang menentukan negara kita."[my/hd]

XS
SM
MD
LG