Tautan-tautan Akses

Tersangka Pelaku Pemboman di Texas, Tewas Bunuh Diri


Kepala Polisi Interim Austin, Brian Manley (kanan), berdiri bersama anggota penegak hukum lainnya saat ia memberikan penjelasan kepada media, di daerah pinggiran Austin, Round Rock, Texas, Rabu, 21 Maret 2018.
Kepala Polisi Interim Austin, Brian Manley (kanan), berdiri bersama anggota penegak hukum lainnya saat ia memberikan penjelasan kepada media, di daerah pinggiran Austin, Round Rock, Texas, Rabu, 21 Maret 2018.

Polisi di Austin, Texas, Rabu (21/3) mengatakan bahwa tersangka pelaku serangkaian serangan bom paket tewas setelah meledakan bom di mobilnya di sebuah jalan raya sewaktu dalam pengejaran polisi.

Kepala polisi Austin, Brian Manley mengatakan, pihak berwenang sejak Selasa (20/3) malam berhasil mengetahui keberadaan tersangka, yang diidentifikasi sebagai Mark Anthony Conditt, pria kulit putih pengangguran berusia 24 tahun. Mobil tersangka diketahui berada di sebuah hotel di Round Rock, sebuah kawasan pinggiran Austin.

Pihak berwenang mengamankan lokasi di mana tersangka pelaku serentetan serangan pemboman yang telah meneror Austin selama sebulan terakhir, meledakkan dirinya dengan sebuah alat peledak, Rabu dini hari, 21 Maret 2018.
Pihak berwenang mengamankan lokasi di mana tersangka pelaku serentetan serangan pemboman yang telah meneror Austin selama sebulan terakhir, meledakkan dirinya dengan sebuah alat peledak, Rabu dini hari, 21 Maret 2018.

Manley mengatakan, ketika polisi masih menunggu kedatangan tim taktis, tersangka melarikan diri dengan mobilnya dan terperosok ke parit di pinggir jalan raya. Ketika tim SWAT berhasil mendekat, tersangka kemudian meledakkan bom di dalam mobilnya. Ledakan bom itu sempat melukai salah seorang polisi, sementara polisi lainnya sempat melepaskan tembakan ke arah tersangka.

Manley mengatakan, pihak berwenang yakin Conditt bertanggungjawab atas enam aksi serangan bom, termasuk lima yang meledak, yang menewaskan dua orang dan melukai lima lainnya secara serius.

Pihak berwenang memperingatkan warga Austin dan kawasan sekitarnya untuk waspada terhadap kemungkinan serangan bom paket lainnya yang belum ditemukan. Mereka juga mengatakan belum mengetahui motif tersangka dan apakah tersangka melakukan aksinya sendirian. [ab/uh]

XS
SM
MD
LG