Tautan-tautan Akses

Tentara Suriah Porak-Porandakan Desa Dekat Perbatasan Turki


Para pengungsi Suriah melakukan shalat berjamaah di kamp Boynuyogun, Turki (17/6). Turki menampung lebih dari 10 ribu pengungsi Suriah.
Para pengungsi Suriah melakukan shalat berjamaah di kamp Boynuyogun, Turki (17/6). Turki menampung lebih dari 10 ribu pengungsi Suriah.

Warga desa di perbatasan dituduh memberikan bantuan kepada ribuan pengungsi yang melarikan diri dari penumpasan pemerintah.

Tentara Suriah telah mengobrak-abrik sebuah desa di perbatasan yang katanya memberikan bantuan kepada ribuan pengungsi yang melarikan diri dari penumpasan pemerintah.

Kata para pengungsi dan aktivis, tentara membakar bangunan dan ladang-ladang tanaman pangan dan menutup satu-satunya toko pembuat roti di desa Badama. Tentara juga dilaporkan mendirikan pos-pos pemeriksaan untuk mencegah penduduk lari ke Turki.

Turki mengatakan telah menampung lebih dari sepuluh ribu pengungsi Suriah dalam kemah-kemah di dekat perbatasan. Pemerintah Turki mengatakan hari Minggu telah mengirim bantuan pangan yang sangat diperlukan kepada para pengungsi di seberang perbatasan.

Sebelumnya kemarin, aktivis HAM dan penduduk mengatakan, tentara Suriah yang dibantu tank-tank menyerbu Badama dan menangkap sedikitnya 70 orang.

Jumlah korban tewas mencapai 1.400 orang kata aktivis HAM, dan 10.000 orang ditangkap sejak pertengahan Maret.

XS
SM
MD
LG