Tautan-tautan Akses

Petempur ISIS Gunakan Asap untuk Halangi Gerak Maju Pasukan Dukungan AS


Wanita dan anak-anak mengungsi dari kantong kelompok kecil gerilyawan Islamic State terakhir di Suriah dengan duduk di belakang truk dekat Baghuz, Suriah timur, 11 Februari 2019 (foto: Fadel Senna/AFP)
Wanita dan anak-anak mengungsi dari kantong kelompok kecil gerilyawan Islamic State terakhir di Suriah dengan duduk di belakang truk dekat Baghuz, Suriah timur, 11 Februari 2019 (foto: Fadel Senna/AFP)

Petempur negara Islam ISIS menggunakan asap yang memedihkan mata dan berjibaku untuk menghalangi gerakan maju pasukan yang didukung Amerika ke kubu mereka terakhir di Suriah timur, kata saksi mata dan sumber-sumber di darat kepada VOA.

Dalam usaha melakukan pertahanan terakhir di kota Baghuz para petempur ISIS itu membakar ban untuk menghasilkan asap guna mencegah serangan udara pimpinan Amerika dan meningkatkan serangan bunuh diri terhadap Pasukan Demokratik Suriah (SDF) yang didukung Amerika, kata sumber setempat.

Taktik ISIS itu agak melambatkan kemajuan pasukan itu ke Baghus kata pejabat-pejabat SDF. Pejabat-pejabat Amerika mengatakan petempur ISIS di kota itu kini sudah terkurung. [al]

XS
SM
MD
LG