Tautan-tautan Akses

Pengadilan Filipina Denda 9 Nelayan China Ratusan Ribu Dolar


Sembilan nelayan China yang ditahan pihak berwajib FIlipina berdiri di luar penjara Palawan, Puerto Princesa, Filipina barat.
Sembilan nelayan China yang ditahan pihak berwajib FIlipina berdiri di luar penjara Palawan, Puerto Princesa, Filipina barat.

Masing-masing nelayan didenda hampir US$103 ribu tetapi tidak mendapat hukuman penjara.

Pengadilan Filipina telah memutuskan sembilan nelayan China bersalah membunuh dan mencuri ratusan ekor penyu laut raksasa yag terancam punah dari daerah di Laut China Selatan yang disengketakan.

Masing-masing nelayan didenda hampir US$103 ribu tetapi tidak mendapat hukuman penjara.

Nelayan tersebut ditangkap Mei di Half Moon Shoal dan kapal mereka serta tangkapan 555 ekor penyu disita. Penangkapan itu menyulut satu lagi perselisihan antara negara-negara Asia yang bertetangga itu di Laut China Selatan yang semakin rawan tersebut.

Hakim Ambrosio de Luna dari pengadilan daerah di provinsi Palawan, Filipina barat, mendapati mereka bersalah melanggar peraturan perikanan negara itu, dan memerintahkan mereka pada Senin membayar denda atas pembunuhan binatang di perairan Filipina ditambah 120 ribu peso masing-masing atas pencurian satwa liar.

XS
SM
MD
LG