Tautan-tautan Akses

Penembakan Tewaskan Dua Orang di Tempat Penampungan Tripoli


Para migran terlihat di tempat penampungan setelah mereka dipindahkan dari pusat penahanan yang dikelola pemerintah, sebagai ilustrasi. (Foto: Reuters/Hani Amara)
Para migran terlihat di tempat penampungan setelah mereka dipindahkan dari pusat penahanan yang dikelola pemerintah, sebagai ilustrasi. (Foto: Reuters/Hani Amara)

Penembakan menewaskan dua orang Sabtu (16/5) di sebuah tempat penampungan di Libya, kata layanan tanggap darurat. Tempat penampungan itu berada di bagian ibu kota, Tripoli, yang sering dibombardir oleh pasukan timur yang berusaha merebut kota itu.

Penembakan itu menyebabkan kebakaran di tempat penampungan di distrik Fornaj, yang terletak dekat garis depan dan ditinggali oleh orang -orang yang kehilangan tempat tinggal akibat pertempuran, kata Usama Ali, juru bicara layanan darurat dan ambulans Tripoli.

Ali mengatakan layanan tanggap darurat berupaya mengevakuasi warga yang tersisa di tempat penampungan itu dan merelokasi mereka ke tempat lain di kota itu. Orang-orang di tempat penampungan Fornaj kebanyakan berasal dari distrik Ain Zara di dekatnya.

Tentara Nasional Libya (LNA) yang berbasis di timur melancarkan serangan ofensif 13 bulan lalu untuk merebut Tripoli, kursi Perjanjian Nasional Pemerintah (GNA), yang diakui PBB.

PBB mengatakan bulan lalu bahwa empat perlima dari korban sipil dalam perang saudara Libya pada tiga bulan pertama 2020, disebabkan oleh LNA, yang didukung oleh Uni Emirat Arab, Mesir dan Rusia. [vm/ft]

XS
SM
MD
LG