Tautan-tautan Akses

Paus Benediktus akan Berkunjung ke Kroasia


Paus Benediktus XVI
Paus Benediktus XVI

Paus juga dijadwalkan untuk mengunjungi makam Kardinal Alojzije Stepinac, pemimpin Gereja Katolik Kroasia dalam Perang Dunia Kedua.

Paus Benediktus XVI akan berkunjung ke Kroasia tahun depan dalam kunjungan pertamanya ke negara tersebut sejak menjadi Paus pada tahun 2005.

Konferensi Uskup Kroasia mengumumkan kunjungan dua hari Paus dalam pernyataan hari Selasa, yang mengatakan Paus akan memimpin misa nasional penganut Katolik di Kroasia pada tanggal 4 Juni di ibukota Zagreb.

Paus juga dijadwalkan untuk mengunjungi makam Kardinal Alojzije Stepinac, yang memimpin Gereja Katolik Kroasia dalam Perang Dunia Kedua.

Stepinac yang ditahan pihak berwenang komunis dan meninggal dalam tahanan rumah tahun 1960, direncanakan dijadikan orang suci oleh mendiang Paus Yohannes Paulus II pada tahun 1998. Tindakan itu mengundang kontroversi karena sebagian orang mengecam Kardinal Stepinac tidak cukup membela Serbia dan Yahudi dari penindasan oleh negara yang ketika itu pro-Nazi.

Di sisi lain , warga Kroasia berkeras Kardinal Stepinac mengecam simpatisan Nazi dan menganggapnya sebagai salah satu contoh dari banyak martir, yang dihukum oleh rezim komunis di Eropa Timur setelah masa perang.

XS
SM
MD
LG