Tautan-tautan Akses

Pasca Peluncuran Roket, Amerika Tingkatkan Tekanan untuk Korut


Pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un (tengah) mengunjungi situs peluncuran satelit Laut Barat di Cholsan, provinsi North Pyongan. (Reuters/KCNA)
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-Un (tengah) mengunjungi situs peluncuran satelit Laut Barat di Cholsan, provinsi North Pyongan. (Reuters/KCNA)

Pemerintah AS akan meningkatkan tekanan untuk mengisolasi pemerintah Korea Utara yang melangar larangan internasional dengan meluncurkan roket.

Pemerintah Amerika menyatakan akan meningkatkan tekanan untuk semakin mengisolasi pemerintah Korea Utara setelah Pyongyang meluncurkan roket ke antariksa pekan lalu, melanggar larangan internasional.

Juru bicara Departemen Luar Negeri Victoria Nuland kepada wartawan Senin (17/12) mengatakan meskipun Amerika tahun lalu berupaya melibatkan pemimpin baru Korea Utara Kim Jong-Un dalam dialog, rezim itu melanggar larangan PBB dua kali tahun ini, dengan peluncuran roket yang gagal pada bulan April dan peluncuran kedua yang dianggap sukses 12 Desember lalu.

Amerika menawarkan pengiriman besar makanan ke negara yang sangat miskin itu sebagai ganti pembekuan nuklir.

Nuland mengatakan, Amerika tidak punya pilihan selain terus meningkatkan tekanan terhadap rezim Korea Utara dengan sekutu-sekutunya sampai pejabat-pejabat di Pyongyang mengerti pesan yang disampaikan.
XS
SM
MD
LG