Tautan-tautan Akses

Para Pemimpin Uni Eropa akan Bahas Dana Talangan, Kontrol Defisit


Para pemimpin Eropa akan kembali bertemu untuk membahas solusi krisis utang di Eropa (foto: dok).
Para pemimpin Eropa akan kembali bertemu untuk membahas solusi krisis utang di Eropa (foto: dok).

Para pemimpin Eropa akan membahas peraturan baru untuk mengendalikan defisit dan rencana dana talangan, sewaktu mereka berusaha mencari solusi bagi krisis utang di benua itu.

Uni Eropa menyatakan berharap para pemimpin akan menandatangani dana talangan permanen yang baru bagi negara-negara pengguna mata uang euro pada KTT mereka hari Senin di Brussels.

Dana 661 miliar dolar, yang disebut Mekanisme Stabilitas Eropa itu dijadwalkan tersedia pada bulan Juli.

Uni Eropa menyatakan pembicaraan juga akan berfokus pada penciptaan lapangan kerja, khususnya bagi tenaga kerja muda.

KTT itu berlangsung sementara Yunani berusaha mengamankan dana talangan 169 miliar dolar guna menghindari kegagalan membayar utangnya.

Perdana Menteri Yunani Lucas Papademos hari Minggu mengatakan ada kesepakatan penuh mengenai langkah-langkah penghematan yang diperlukan, setelah pertemuan dengan para pemimpin partai-partai politik utama negaranya.

Pemotongan anggaran dan perjanjian pertukaran utang dengan para kreditor Yunani akan menmungkinkan Yunani menerima dana talangan baru dari Uni Eropa dan Dana Moneter Internasional.

XS
SM
MD
LG