Tautan-tautan Akses

Mitchell Upayakan Hidupkan Kembali Perundingan Damai Timur Tengah


Utusan AS untuk Timur Tengah, George Mitchell (kiri) kembali bertemu PM Benyamin Netanyahu di Yerusalem.
Utusan AS untuk Timur Tengah, George Mitchell (kiri) kembali bertemu PM Benyamin Netanyahu di Yerusalem.

Utusan khusus AS untuk Timur Tengah George Mitchell tiba di Israel untuk menghidupkan kembali negosiasi perdamaian Israel-Palestina.

Utusan khusus Amerika untuk Timur Tengah George Mitchell tiba di Israel untuk menghidupkan kembali negosiasi perdamaian Israel-Palestina.

Kunjungan utusan Amerika tersebut dilakukan seminggu setelah pemerintahan Obama membatalkan tuntutannya terhadap Israel untuk menghentikan pembangunan permukiman bagi kaum Yahudi di Tepi Barat yang diduduki Israel.

Tuntutan tersebut telah memicu keretakan hubungan antar kedua sekutu tersebut. Beberapa jam sebelum bertemu dengan Mitchell, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengisyaratkan bahwa hubungan tersebut akan menghangat dalam kunjungan kal ini.

Pemimpin Israel tersebut menyambut baik keputusan Amerika minggu lalu untuk mencari pendekatan berbeda.

PM Israel Benyamin Netanyahu menyambut baik pendekatan baru AS bagi perundingan damai.
PM Israel Benyamin Netanyahu menyambut baik pendekatan baru AS bagi perundingan damai.

Netanyahu mengatakan ia senang karena – katanya – Amerika akhirnya mengerti bahwa negara tersebut telah mengadakan pembicaraan selama setahun yang menemui jalan buntu, dalam pembahasan hal-hal tidak penting seperti perpanjangan perluasan permukiman. Ia mengatakan yakin Amerika kini mengerti bahwa hal yang paling penting adalah bagi semua pihak untuk membahas elemen-elemen yang paling penting bagi perjanjian damai.

Amerika menginginkan kedua belah pihak memusatkan perhatian pada apa yang dianggap sebagai isu utama dari konflik tersebut, termasuk batas-batas negara Palestina yang akan dibangun di masa depan.

Pembicaraan langsung dimulai dua September lalu tetapi gagal beberapa minggu kemudian ketika Israel membiarkan pembekuan pembangunan permukiman habis masa berlakunya. Palestina mengatakan tidak akan berunding kecuali Israel memperpanjang pembekuan tersebut.

Palestina mengecam keputusan Amerika yang membatalkan tuntutannya terhadap perpanjangan pembekuan. Tetapi para pengamat mempertanyakan apakah bisa dicapai kemajuan dalam pembekuan 90 hari yang diminta Washington, dan mengatakan langkah baru pemerintahan Obama tersebut kemungkinan bisa mendorong proses tadi.

Setelah bertemu dengan para pemimpin Israel, Mitchell akan mengadakan pembicaraan dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di Tepi Barat hari Selasa.

XS
SM
MD
LG