Tautan-tautan Akses

Ketua DPR AS akan Setujui Kesepakatan Senat


Ketua DPR AS, John Boehner dari partai Republik mengindikasikan bahwa DPR AS akan menyetujui kesepakatan yang dicapai Senat AS, Rabu (16/10).
Ketua DPR AS, John Boehner dari partai Republik mengindikasikan bahwa DPR AS akan menyetujui kesepakatan yang dicapai Senat AS, Rabu (16/10).

Juru bicara Gedung Putih Jay Carney memuji kedua pemimpin Senat Amerika karena telah mencapai kesepakatan terhadap usul bipartisan hari Rabu (16/10).

Kedua pemimpin Senat telah merancang kesepakatan pada menit-menit terakhir untuk membuka kembali operasi pemerintah federal dan menghindari gagal bayar utang yang mungkin berdampak buruk pada ekonomi global.

Harry Reid – pemimpin mayoritas Senat – seorang Demokrat dan Mitch McConnel – pemimpin minoritas Senat – seorang Republikan, mengumumkan kesepakatan itu hari Rabu. Reid mengatakan kedua pihak telah mengesampingkan perbedaan pandangan mereka supaya Amerika bisa menghindari “bencana” keuangan.

"Usul itu akan bisa membuat pemerintah beroperasi kembali tanggal 15 Januari dan menaikkan plafon utang untuk menghindari gagal bayar hingga tanggal 7 Februari," ungkap Reid.

Juru bicara Gedung Putih Jay Carney memuji kedua pemimpin Senat karena telah mencapai usul bipartisan. Ia mengatakan Presiden Barack Obama berharap kedua majelis di Kongres akan bekerja secepatnya untuk meloloskan RUU itu.

Tanggal 17 Oktober ini adalah tenggat ketika menurut Departemen Keuangan AS mencapai plafon utangnya dan beresiko gagal bayar. Pasar-pasar keuangan bisa anjlok jika kesepakatan ini tidak tercapai.

Hari Selasa (15/10) kemarin, penghentian operasi pemerintah telah memasuki pekan ketiga, sementara seluruh layanan pemerintah – kecuali yang dinilai penting – telah dihentikan, bersama-sama dengan taman nasional, museum dan monumen-monumen.

Pemerintah Amerika menghentikan sebagian kegiatan pada 1 Oktober lalu, karena Senat menolak tuntutan DPR untuk tidak mendanai atau menunda pelaksanaan UU asuransi kesehatan yang digagas Presiden Obama, sebagai bagian dari RUU Anggaran. Presiden Obama menolak merundingkan perubahan apapun dalam UU asuransi kesehatan itu sebelum kegiatan pemerintah dimulai kembali.

Ketua DPR John Boehner mengatakan faksi Republik di DPR berjuang dengan segala sesuatu yang ada pada mereka untuk memaksakan perundingan atas UU yang dikenal sebagai “Obamacare” itu.

Boehner mengatakan partainya akan terus mendesak supaya diadakan pengawasan legislatif dan menyorot berbagai kelemahan yang terdapat dalam skema UU asuransi kesehatan itu.
XS
SM
MD
LG