Delegasi Senat Amerika hari Minggu (3/7) melakukan kunjungan yang jarang dilakukan ke daerah kesukuan di perbatasan Afghanistan dan telah sejak lama dipandang sebagai benteng Al Qaida, Taliban, dan kelompok-kelompok pemberontak lain.
Pertanyaan dari Kantor Urusan Luar Negeri Pakistan mengatakan delegasi yang dipimpin Ketua Komite Angkatan Bersenjata yang juga senator fraksi Republik dari negara bagian Arizona – John McCain – mengunjungi daerah kesukuan Waziristan Utara. McCain juga memasang foto-foto di akun Twitternya tentang kunjungan delegasi itu ke pangkalan angkatan udara Miram Shah.
Warga asing umumnya dilarang memasuki daerah dimana selama dua tahun terakhir ini Pakistan telah melancarkan ofensif militer untuk memerangi para pemberontak. Amerika kerap melancarkan serangan udara di daerah itu untuk menarget pemimpin-pemimpin Taliban dan Al Qaida.
Setelah mengadakan pertemuan dengan panglima militer Jendral Raheel Sharif dan penasehat perdana menteri urusan luar negeri Sartaj Aziz, McCain mengatakan kepada stasiun televisi pemerintah Pakistan bahwa “kami ingin mendorong hubungan yang lebih dekat dan menyelesaikan perbedaan yang kita punya.”
McCain menambahkan ia sangat “terkesan” dengan kemajuan di Waziristan Utara. [em]