Saksi di Somalia tengah mengatakan sedikitnya 12 orang tewas dan 30 lainnya luka-luka pada hari Selasa (10/2) ketika sebuah kelompok Islam moderat bentrok dengan pasukan pemerintah Somalia.
Bentrokan dimulai ketika pejuang Ahlu Sunnah wal Jama'ah menyerang pangkalan pemerintah di kota Guri-El, sekitar 400 kilometer di sebelah utara ibu kota, Mogadishu.
Seorang saksi, berbicara dengan syarat anonim, mengatakan pasukan pemerintah telah diusir dari kota itu. Seorang wartawan VOA di daerah itu mengatakan penduduk setempat memberitahunya bahwa kota itu sepenuhnya dikuasai Ahlu Sunnah wal Jama'ah.
Kelompok ini sebelumnya telah membantu pemerintah Somalia dalam memerangi kelompok militan Islam al-Shabab. Serangan hari Selasa menyusul sengketa yang memanas terkait representasi Ahlu Sunnah dalam pemerintahan lokal dan nasional.