Tautan-tautan Akses

Haiti Tuduh Misionaris Amerika Lakukan Penculikan


<!-- IMAGE -->

Pihak berwenang di Haiti telah menuduh 10 orang misionaris Amerika melakukan penculikan anak karena mereka dicurigai berusaha membawa 33 anak-anak warga Haiti keluar dari negara itu tanpa surat izin resmi.

Tuduhan tersebut diumumkan hari Kamis setelah kelima pria dan kelima perempuan itu tampil di sidang dengar keterangan di sebuah pengadilan di Port-au-Prince. Setelah itu, mereka dibawa kembali ke penjara di ibukota Haiti itu. Mereka telah ditahan disana sejak mereka ditangkap Jumat lalu di perbatasan Republik Dominika.

Pengacara mereka mengatakan mereka dapat ditahan selama tiga bulan sementara penyelidikan dilakukan.

Jurubicara Departemen Luar Negeri Amerika, Gordon Duguid, mengatakan kepada wartawan hari Kamis Amerika memberikan bantuan konsuler kepada warga Amerika tersebut dan akan terus memantau perkembangan.

Orang-orang Amerika itu telah mengatakan mereka berusaha menolong anak-anak yang kehilangan orang-tua akibat gempa bumi tanggal 12 Januari. Tetapi banyak diantara anak-anak tersebut masih mempunyai orang tua yang masih hidup.


XS
SM
MD
LG