Tautan-tautan Akses

AS Bekukan 30 Miliar Harta Gaddafi dan Keluarga


Amerika membekukan aset pemimpin Libya Moammar Gaddafi sebagai balasan atas tindakan kekerasan pemerintahannya terhadap para demonstran.
Amerika membekukan aset pemimpin Libya Moammar Gaddafi sebagai balasan atas tindakan kekerasan pemerintahannya terhadap para demonstran.

Beberapa lembaga keuangan di AS telah menutup akses bagi dana milik pemerintah Libya dan keluarga Moammar Gaddafi, yang bernilai 30 miliar dolar.

Amerika Serikat telah membekukan 30 miliar dolar aset pemimpin Libia Moammar Gaddafi dan keluarganya. Menurut pemerintahan Obama, ini merupakan penahanan dana asing terbesar dalam sejarah Amerika.

Seorang pejabat tinggi Departemen Keuangan Amerika mengatakan, Senin, beberapa lembaga keuangan telah menutup akses bagi dana milik pemerintah Libya dan keluarga Gaddafi. Penutupan ni adalah bagian dari usaha pemerintahan Obama untuk menghukum pemimpin Libya atas penindakan dengan kekerasan terhadap demonstran anti-pemerintah dalam 10 hari terakhir.

Para pejabat Departemen Keuangan mengatakan sebagian dari aset yang dibekukan sejak Jumat adalah milik Bank Sentral dan dana investasi kekayaan minyak Libya. Harian The Wall Street Journal melaporkan bahwa Amerika Serikat telah menentukan bahwa keduanya memang dikuasai langsung oleh Gaddafi. Para pejabat Amerika mengatakan mereka yakin Bank Sentral Libya mempunyai lebih dari 100 miliar cadangan mata uang asing di seluruh dunia, sementara dana investasi Libya memiliki lebih dari 70 miliar dolar.

Amerika itu mengkoordinasikan tindakan ini dengan erat dengan lembaga-lembaga keuangan Eropa. Uni Eropa telah memutuskan, Senin, untuk mengenakan sanksinya sendiri terhadap keluarga Gaddafi dan lebih dari 20 lagi pejabat tinggi Libya. Jerman menghendaki tindakan lebih jauh lagi, dengan mengusulkan embargo ekonomi 60 hari untuk mencegah Gaddafi menggunakan pemasukan dari minyak dan lain-lain untuk menindas rakyatnya.

XS
SM
MD
LG