Ketua Komisi Tetyana Slipachuk mengumumkan pada 30 April bahwa Zelenskiy mendapat 13,541.528 suara, atau lebih dari 73 persen, sementara petahana, Presiden Petro Poroshenko menerima 4,522,450, kurang dari 25 persen suara.
Jumlah tersebut sesuai dengan angka-angka tidak resmi yang dirilis tidak lama setelah pemilu putaran ke-dua antara Zelenskiy, komedian berusia 41 tahun yang tidak memiliki pengalaman politik, dan Poroshenko, 53 tahun, yang hampir mendekati akhir masa jabatan lima tahunnya.
Partisipasi pemilih mencapai 61,37 persen dari pemilih terdaftar, kata Slipachuk. Ia menambahkan bahwa komisi belum menerima keluhan besar apapun yang dapat membuat hasil pemilu meragukan.
Hasil resmi pemilu putaran kedua didasarkan pada protokol yang ditandatangani oleh 15 anggota komisi, seorang anggota absen pada sidang - dan wakil-wakil resmi para pesaing.
Zelenskiy diperkirakan akan dilantik pada awal Juni. [uh]