Tautan-tautan Akses

Yordania akan Pulangkan Ratusan Pengungsi Sudan


Juru bicara pemerintah Yordania, Mohammed Momani memberikan penjelasan di Amman (foto: dok).
Juru bicara pemerintah Yordania, Mohammed Momani memberikan penjelasan di Amman (foto: dok).

Sekitar 800 orang pengungsi akan dideportasi ke Sudan karena mereka masuk ke Yordania dengan alasan palsu guna perawatan medis.

Pasukan keamanan Yordania hari Rabu (17/12) menjelang subuh membongkar ratusan tenda warga Sudan yang dipasang di luar markas badan pengungsi PBB di Amman dan mengirim laki-laki, perempuan dan anak-anak dengan bis ke bandara.

Juru bicara pemerintah Mohammed Momani mengatakan sekitar 800 orang akan dideportasi ke Sudan karena mereka masuk ke Yordania dengan alasan palsu guna perawatan medis dan “syarat-syarat suaka tidak berlaku bagi mereka.”

Sebagian besar pengungsi itu berasal dari Darfur yang dikoyak perang dan sudah mendirikan tenda dekat badan pengungsi setempat untuk memprotes perlakuan terhadap mereka.

Juru bicara pengungsi PBB Helene Dabelcour, mengatakan mereka diberi tahu tidak lama sebelum operasi dilakukan dan hanya sedikit staf UNHCR yang hadir ketika evakuasi dilakukan tapi pihaknya tidak mengetahui tujuannya adalah membawa demonstran ke bandara.

Helene Dabelcour, juga mendesak pemerintah Yordania untuk menghentikan deportasi apapun karena ia khawatir akan jiwa warga Sudan itu jika mereka kembali ke negara mereka. [my/jm]

XS
SM
MD
LG