Tautan-tautan Akses

Uni Eropa, Yunani Proses Para Migran sebelum Deportasi Berikutnya


Para migran di pulau Lesbos, Yunani - sebagian besar dari Pakistan - memrotes upaya deportasi mereka ke Turki, Selasa (5/4).
Para migran di pulau Lesbos, Yunani - sebagian besar dari Pakistan - memrotes upaya deportasi mereka ke Turki, Selasa (5/4).

Yunani dan Uni Eropa hari Selasa (5/4) berusaha menentukan siapa saja di antara sekitar 3.000 migran yang akan dikirim ke Turki.

Yunani dan Uni Eropa berusaha menentukan siapa saja di antara sekitar 3.000 migran yang ditahan akan dikirim ke Turki berdasarkan kesepakatan yang kontroversial antara Uni Eropa dan Turki.

Hari Selasa (5/4) ini tidak ada jadwal feri dari Yunani ke Turki.

Seorang pejabat pemerintah Yunani mengatakan kepada VOA 202 orang dideportasi menggunakan tiga kapal feri hari Senin (4/4). Dua feri meninggalkan Pulau Lesbos dengan 136 migran sementara feri ketiga membawa 66 migran dari Pulau Chios.

Pejabat Yunani itu mengatakan tidak seorang pun dari mereka yang dideportasi itu mengajukan permohonan suaka. Ia mengatakan “hampir semua” mereka yang dikirim kembali ke Turki pada hari pertama pendeportasian itu adalah warga Pakistan sementara dua orang warga Suriah memilih pergi ke Turki karena alasan pribadi dan keluarga.

Sebagai bagian dari perjanjian pertukaran dengan Turki, Uni Eropa berjanji akan menerima satu orang Suriah untuk setiap orang yang dideportasi dari Yunani, tetapi jumlahnya dibatasi sampai 72 ribu orang.

Empat puluh dua pencari suaka Suriah diterbangkan ke Eropa hari Senin berdasarkan bagian dari perjanjian itu. 32 diantaranya tiba di kota Hanover, Jerman.

Sebelas pengungsi lainnya tiba di Finlandia dan lebih banyak lagi diperkirakan tiba hari Selasa di Belanda. [lt/is]

XS
SM
MD
LG