Tautan-tautan Akses

Ukraina, Pemberontak Saling Tuduh Langgar Gencatan Senjata


Menlu Ukraina Pavlo Klimkin menuduh pemberontak menyerang pasukan Ukraina (foto: dok).
Menlu Ukraina Pavlo Klimkin menuduh pemberontak menyerang pasukan Ukraina (foto: dok).

Pemerintah Ukraina dan pemberontak dukungan Rusia saling tuduh melanggar gencatan senjata yang ditujukan untuk mengakhiri pertempuran di Ukraina timur.

Menteri Luar Negeri Ukraina Pavlo Klimkin mengatakan Senin (16/2), pasukan Ukraina digempur 112 kali oleh pemberontak di kota Donetsk dan Luhansk.

Militer mengatakan, Senin, serangan terhadap kota Debaltseve meningkat dibanding hari-hari sebelumnya, dan para pemberontak menggunakan beragam senjata. Seorang koresponden Reuters di Vuhlehirsk, sekitar 10 kilometer dari barat Debaltseve, melaporkan, penembakan berat berlangsung di dan sekitar kota itu, dan ledakkan terdengar setiap 10 detik.

Komandan kelompok pemberontak Eduard Basurin mengatakan, Senin, pasukan pemerintah menggempur Dokuchaievsk, yang terletak di pinggiran kota Donetsk dan Horlivka.

Penarikan senjata berat dari garis depan medan pertempuran di Ukraina dijadwalkan berlangsung mulai Senin berdasarkan ketentuan gencatan senjata. Namun, seorang jurubicara militer Ukraina mengatakan kepada kantor berita AFP, Ukraina tidak dapat menarik senjatanya karena serangan pemberontak yang terus menerus.

Dalam perkembangan lain, Uni Eropa menyertakan dua wakil menteri pertahanan Rusia dalam daftar terbaru mereka yang dikenai sanksi terkait konflik di Ukraina. Kedua orang itu dikenai larangan berpergian, dan aset mereka dibekukan. Ada 19 individu dan sembilan entitas baru yang dikenai sanksi Uni Eropa terkait krisis di Ukraina.

XS
SM
MD
LG