Tautan-tautan Akses

Turki Hukum Mantan Politisi Kurdi


Leyla Zana, mantan anggota parlemen Kurdi, dihukum 10 tahun penjara (foto: dok).
Leyla Zana, mantan anggota parlemen Kurdi, dihukum 10 tahun penjara (foto: dok).

Tokoh Kurdi, Leyla Zana awalnya dihukum tahun 2008, tetapi pengadilan banding membatalkan keputusan tersebut dan memerintahkan pengadilan ulang.

Pengadilan Turki telah menghukum seorang mantan anggota parlemen Kurdi yang terkenal sampai 10 tahun penjara atas tuduhan menyebarkan propaganda pemberontak.

Pengadilan di provinsi Diyarbakir, yang didominasi warga Kurdi, Kamis menyatakan Leyla Zana bersalah atas serangkaian pidato yang mendukung Partai Pekerja Kurdistan, atau PKK.

Leyla Zana awalnya dihukum atas tuduhan itu pada tahun 2008, tetapi pengadilan banding membatalkan keputusan tersebut dan memerintahkan pengadilan ulang. Pengacara Zana diduga akan mengajukan banding.

Zana, pemenang nominasi Hadiah Nobel Perdamaian dan penerima penghargaan HAM Sakharov dari Parlemen Eropa, adalah anggota parlemen Turki pada awal tahun 1990-an.

Dia telah mendekam di penjara selama satu dekade setelah dinyatakan bersalah pada tahun 1994 terkait hubungan dengan PKK.

Turki, Amerika Serikat dan Uni Eropa menganggap PKK sebagai kelompok teroris.

Recommended

XS
SM
MD
LG