Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Rex Tillerson mengatakan Presiden Donald Trump akan memutuskan mengenai pemberlakuan pembatasan pada industri minyak Venezuela
Dalam perjalanan menuju Kingston, Jamaika, persinggahan terakhir dalam lawatan ke Amerika Latin dan Karibia, Tillerson mengatakan kepada wartawan bahwa dia ingin berkonsultasi dengan sekutu-sekutu Amerika di wilayah tersebut, yang akan terimbas oleh keputusan tersebut.
"Dan itu penting karena saya ingin mendengar pandangan mereka, apakah kita kehilangan sesuatu. Tapi juga pandangan mereka apakah perlu mengambil tindakan terkait minyak, yang akan sangat dramatis. Bagaimana pandangan mereka tentang itu," kata Tillerson.
Tillerson mengatakan situasi mengenaskan rakyat Venezuela, yang berada dalam krisis ekonomi dan kemanusiaan di bawah Presiden Nicolas Maduro, dan kemungkinan pembatasan minyak termasuk dalam agenda pembicaraan yang dilakukan di setiap persinggahannya. [as/al]