Tautan-tautan Akses

Transgender Tetap akan Berpawai di Turki Hari Minggu


Aktivis hak LGBT mencoba berkumpul untuk berpawai, yang dilarang oleh pemerintah, di tengah kota Istanbul, Turki, 25 Juni 2017.
Aktivis hak LGBT mencoba berkumpul untuk berpawai, yang dilarang oleh pemerintah, di tengah kota Istanbul, Turki, 25 Juni 2017.

Para aktivis hak transgender mengatakan mereka akan tetap melaksanakan rencana berpawai di Istanbul walaupun pemerintah melarangnya.

Organisasi hak LGBTI Istanbul, tuan rumah Pawai Kebanggaan Trans yang ke-8 itu, mengatakan pada media sosial mereka tidak akan mengakui larangan pemerintah itu. Pawai tersebut akan mulai pukul 5 sore hari Minggu (2/7) di Lapangan Taksim.

Kantor gubernur Istanbul melarang pawai itu Sabtu petang untuk tahun kedua berturut-turut. Dikatakannya “kelompok-kelompok sempalan” pada media social telah menyerukan pawai itu dan pawai tersebut dilarang untuk memelihara ketertiban umum dan untuk menjaga keselamatan peserta dan wisatawan.

Pekan lalu, kantor gubernur juga melarang pawai hak LGBT. Polisi mendirikan pos-pos pemeriksaan untuk mencegah peserta berkumpul dan menggunakan gas air mata dan peluru plastic untuk membubarkan khalayak ramai. [gp]

XS
SM
MD
LG