Tautan-tautan Akses

Tim Inspektur UEFA Perlu Kaji Situasi Jelang Euro 2020


Saint-Petersburg Arena di St. Petersburg, 4 Februari 2020. (Foto: AP)
Saint-Petersburg Arena di St. Petersburg, 4 Februari 2020. (Foto: AP)

Tim inspektur Uni Sepak Bola Eropa (Union of European Football Association/UEFA), Kamis (11/2), mengunjungi stadion di St. Petersburg, Rusia.

Dalam kunjungan itu, Kepala Operasi Lokasi, Andreas Schaer, mengatakan akan mengkaji situasi dengan pihak berwenang setempat sebelum memutuskan boleh atau tidak para fans menyaksikan laga secara langsung di stadion itu.

"Ini akan menjadi festival sepak bola dan banyak orang akan ingin ikut serta. Namun, pada akhirnya kita harus kaji dengan pihak berwenang setempat dan juga dalam konteks internasional mengenai mana yang masuk akal," ujar Andreas.

"Kita ingin festival di mana setiap orang gembira, juga ketika mereka pulang ke rumah. Jadi kita akan benar-benar mengkaji apa yang layak, apa yang masuk akal dan setiap orang dapat bertanggungjawab pada dirinya sendiri," imbuhnya.

Ada 15.308 kasus virus corona di Rusia pada Kamis (11/2) ini. Penurunan kasus harian berjalan lambat sejak akhir Januari lalu.

Pihak berwenang St. Petersburg telah menambah kapasitas maksimum acara olahraga hingga 25.000 orang. Kapasitas stadion St. Petersburg sendiri mencapai 61.000 orang. Namun ketua panitia lokal, Alexey Sorokin, mengatakan mereka sedang mempersiapkan kehadiran penonton dalam kapasitas penuh.

Untuk merayakan ulang tahun ke-60 turnamen UEFA, akan dilangsungkan Euro 2020 di 12 kota pada Juni dan Juli. Stadion St. Petersburg akan menjadi tuan rumah untuk tiga laga Grup B dan satu laga perempat final. [em/lt]

XS
SM
MD
LG