Dua ledakan besar yang mengguncang kota Tianjin, China, Rabu (12/8) malam telah menewaskan sedikitnya 50 orang. Pihak berwenang mengatakan peristiwa itu terjadi di fasilitas penyimpanan bahan kimia dan gas beracun di sebuah kawasan perindustrian yang sekarang menyerupai medan perang.
Tianjin Pasca Ledakan Seperti Medan Perang

1
Puing-puing gudang dan rongsokan kendaraan yang hangus akibat ledakan besar di Tianjin, China (13/8). (AP/Ng Han Guan)

2
Asap membubung dari lokasi ledakan yang membuat mobil-mobil baru berubah menjadi rongsokan di sebuah gudang di Tianjin, China (13/8). (AP/Ng Han Guan)

3
Bangunan dan mobil yang hancur terlihat di dekat lokasi ledakan di Binhai, Tianjin (13/8).

4
Para petugas pemadam kebakaran bersiaga saat asap merah muda membubung ke langit menyusul ledakan di sebuah gudang di Tianjin, China (13/8). (AP/Ng Han Guan)