Dua tentara Kenya dipecat dan ditahan karena mencuri ponsel dan benda-benda lain sewaktu berlangsung penyanderaan maut di sebuah pusat perbelanjaan di Nairobi.
Jenderal Julius Karangi mengumumkan pemecatan itu hari Selasa (29/10). Ia mengatakan seorang tentara lagi masih dalam penyidikan.
Sebelumnya, militer Kenya menyatakan tentara-tentara itu hanya mengambil air dari pusat perbelanjaan Westgate sewaktu mereka memerangi militan Islamis di sana.
Namun rekaman dari kamera keamanan (CCTV) menunjukkan beberapa tentara mengambil barang-barang dari berbagai gerai dan berjalan dengan membawa kantong belanja plastik.
Selain itu, para pemilik toko mengadukan tentang kehilangan barang-barang sewaktu mereka kembali ke pusat perbelanjaan tersebut setelah penyanderaan berakhir.
Selain ponsel, Karangi mengatakan bahwa kamera dan charger termasuk di antara barang-barang yang dicuri.
Jenderal Julius Karangi mengumumkan pemecatan itu hari Selasa (29/10). Ia mengatakan seorang tentara lagi masih dalam penyidikan.
Sebelumnya, militer Kenya menyatakan tentara-tentara itu hanya mengambil air dari pusat perbelanjaan Westgate sewaktu mereka memerangi militan Islamis di sana.
Namun rekaman dari kamera keamanan (CCTV) menunjukkan beberapa tentara mengambil barang-barang dari berbagai gerai dan berjalan dengan membawa kantong belanja plastik.
Selain itu, para pemilik toko mengadukan tentang kehilangan barang-barang sewaktu mereka kembali ke pusat perbelanjaan tersebut setelah penyanderaan berakhir.
Selain ponsel, Karangi mengatakan bahwa kamera dan charger termasuk di antara barang-barang yang dicuri.