Presiden FIFA Gianni Infantino akan kembali memimpin badan sepak bola dunia itu karena hingga tenggat pencalonan berakhir pada Rabu (16/11), tidak ada kandidat lain yang maju untuk menantangnya.
Pengacara asal Swiss berusia 52 tahun itu mengatakan “hari ini adalah yang istimewa…”
"Untuk penggila sepak bola pasti tahu, tengah malam kemarin adalah batas akhir pengajuan calon presiden FIFA untuk empat tahun ke depan. Pagi ini, FIFA mengonfirmasi bahwa pada pemilihan presiden tanggal 16 Maret 2023 mendatang hanya akan ada satu kandidat, dan itu saya!"
"Ini pertama kali saya berbicara pada publik dan saya ingin menyampaikan rasa terima kasih sebesar-besarnya pada lebih dari 200 anggota FIFA dan enam konfederasi yang telah mendukung saya dalam kampanye ini," ujar Infantino pada Kamis (17/11).
Gianni Infantino memenangkan pemilihan presiden FIFA pada tahun 2016 untuk menggantikan Sepp Blatter setelah mengalahkan lima kandidat lain. Ia terpilih kembali pada tahun 2019, tanpa satu penantang pun.
Infantino masih harus melalui pemeriksaan integritas dan kelayakan yang akan dilakukan panel peninjau yang ditunjuk FIFA dan diketuai juri asal India Mukul Mudgal. Namun, proses tersebut diperkirakan hanya merupakan formalitas semata. [em/rs]
Forum