Tautan-tautan Akses

Studi: 130 Negara Jajaki Mata Uang Digital


Seorang pria menggunakan ATM Bitcoin di El zonte, tenggara San Salvador, El Salvador (foto: ilustrasi).
Seorang pria menggunakan ATM Bitcoin di El zonte, tenggara San Salvador, El Salvador (foto: ilustrasi).

Sejauh ini, 130 negara yang mewakili 98 persen ekonomi global, sedang menjajaki versi digital mata uang mereka.

Satu kajian di Amerika menunjukkan hampir setengah dari hasil penjajakan tersebut berada dalam tahap pengembangan lanjutan, percontohan atau tahap peluncuran, termasuk semua negara G20, kecuali Argentina.

Dorongan global untuk bank sentral mata uang digital (CBDC) datang sementara penggunaan uang tunai fisik merosot dan pihak berwenang berupaya menangkis ancaman Bitcoin dan 'Teknologi Besar' terhadap kekuatan pencetakan uang mereka.

Terpuruknya Kripto Lebih Banyak Pukul Investor Kelompok Minoritas
mohon tunggu

No media source currently available

0:00 0:02:57 0:00

Amerika 'bergerak maju' dengan versi bank-ke-bank. Penggunaan dolar yang luas dan nilai tukarnya yang tinggi menyebabkan setiap langkah Amerika berpotensi memiliki konsekuensi global yang sangat besar.

Sebagian negara yang telah meluncurkan mata uang digital telah melihat perkembangan yang mengecewakan. Sebagian negara lain bahkan secara total membatalkan pengembangannya. [ka/jm]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG